Telinga Gatal, Tapi Terlihat Bersih? Ini Penyebabnya!


Kondisi saluran telinga bagian dalam yang gatal merupakan masalah yang sangat umum bagi sebagian orang. Tak jarang kalau Anda mungkin akan menggaruk sembari mencungkil ke bagian dalam telinga. Hal itu sangat tidak disarankan untuk dilakukan, karena bisa menyebabkan lecet dan trauma pada saluran telinga. Lalu, kondisi apa yang menjadi penyebab telinga gatal? Bagaimana cara menanganinya?

Penyebab telinga gatal yang paling umum adalah adanya infeksi jamur dan beberapa penyakit kulit seperti psoriasis atau dermatitis kontak . Kadang orang yang punya alergi gatal juga mengeluhkan bagian telinganya ikut gatal. Pemakaian handuk yang kasar pada telinga pun salah satu penyebab mengeringnya lapisan kulit telinga.


Rasa gatal tiba-tiba pada telinga (bukan akibat infeksi, ya), sebetulnya bisa diatasi sendiri dengan menggunakan obat minum antihistamin secara sementara. Dan satu hal yang perlu diperhatikan, gatal pada telinga bisa menjadi satu indikasi yang mengarah pada adanya infeksi dalam telinga.

Berikut merupakan beberapa hal yang menjadi penyebab telinga gatal, termasuk juga dengan infeksi:

1. Telinga Anda kering
Ternyata saluran telinga bagian dalam membutuhkan kelembapan tersendiri. Jika telinga Anda kering, telinga tidak bisa menghasilkan lilin atau kelembaban yang cukup, alhasil efeknya pun bisa jadi gatal. Saat telinga tidak memiliki kelembapan yang cukup, terkadang telinga akan mengeluarkan kulit mengelupas sebagai tanda bahwa telinga Anda kurang lembap.

2. Radang di saluran telinga
Radang saluran telinga merupakan kondisi yang terjadi saat kulit di dalam dan sekitar saluran telinga menjadi meradang. Kondisi ini bisa disebabkan akibat reaksi alergi terhadap produk yang Anda gunakan di telinga maupun di area sekitarnya. Contohnya seperti produk perawatan kulit atau bahkan memakai anting yang terbuat dari logam atau plastik.

3. Infeksi saluran telinga bagian luar
Otitis externa atau infeksi pada saluran telinga bagian luar, dapat menjadi salah satu penyebab telinga gatal dan sakit. Hal ini juga biasa dialami oleh atlet renang. Maka tak jarang infeksi telinga jenis ini dapat menyebabkan telinga menjadi merah dan bengkak.

4. Anda pakai alat bantu dengar
Saat Anda menggunakan alat bantu dengar, hal ini bisa menyebabkan air atau benda lain terjebak di dalam telinga. Selain itu, kondisi ini bisa memicu reaksi alergi terhadap alat bantu dengar itu sendiri. Alat bantu dengar yang tidak pas ukurannya juga bisa memberi tekanan pada area telinga tertentu hingga menyebabkan gatal.

5. Psoriasis
Psoriasis adalah kondisi kulit yang menyebabkan seseorang mengalami ruam merah dan gatal di area yang terkena karena proses autoimun. Psoriasis kadang dapat terjadi di bagian tubuh yang terlihat, seperti lengan atau bahkan di dalam telinga. Tak jarang, telinga yang tiba-tiba gatal bisa menjadi salah satu gejala psoriasis di telinga.

Comments

  1. ituBola - Situs Judi Bola Online | Sportsbook Terlengkap & Terpercaya

    Situs Judi Online Sportsbook Terpercaya, Terbaik serta Berlisensi di Indonesia. Menyediakan berbagai macam permainan Sportsbook Terlengkap.

    Cukup 1 User id untuk bermain semua taruhan Permainan Meliputi :
    - Sportsbook Terlengkap
    • Sepak Bola
    • BasketBall
    • Esports
    • Dan Lainnya

    Menang Lebih Mudah Disini Serta Dapatkan Juga :
    => Bonus Cashback 5% (Yang dibagikan setiap Hari Seninnya).
    => Pelayanan Terbaik Dengan Customer Service 24 Jam Nonstop.

    Deposit Bisa Melalui :
    => Via Bank Lokal Indonesia.
    => Via OVO, GOPAY, PULSA Telkomsel & XL/Axis Atau E-Payment Lainnya.

    • Minimal Deposit 25,000 | Minimal Withdraw 50,000
    • Proses Deposit & Withdraw Tercepat

    Untuk Pendaftaran Hubungi Kontak Kami:
    - LINE : itubola757
    - WHATSAPP : +85517696120
    - LIVE CHAT : ituBola

    ReplyDelete

Post a Comment