Tips Mendekorasi Kamar Mandi Dengan Harga Terjangkau!


Kamar mandi Anda membutuhkan dekorasi terkini agar tidak terlihat membosankan, tapi Anda sendiri bisa melakukannya tanpa harus mengorbankan waktu atau budget untuk mengubahnya. Bagaimana caranya?


Anda pasti tahu jika biasanya rak atau laci biasanya terdapat di ruang dapur untuk menempatkan peralatan masak, bukan? Tapi bedanya jika Anda menempatkannya di ruang kamar mandi.

Jika Anda memiliki budget yang tidak terlalu besar, kuncinya adalah mengubah dekorasi kamar mandi Anda menjadi lebih inovatif. Jika Anda kreatif, kamar mandi Anda dapat menjadi berkelas.

Untuk ruang kamar mandi yang kecil, rak dapat ditempatkan untuk menaruh peralatan penting Anda seperti peralatan kuku atau kosmetik. Tidak lupa rak khusus untuk menempatkan kebutuhan mandi Anda seperti handuk, tisue toilet, dsb.

Kualitas Adalah Hal Utama

Sebelum Anda ingin mengeluarkan uang, pastikan untuk hal-hal yang memang penting untuk kamar mandi Anda. Ruang kamar mandi yang pasti tidak perlu semua perlengkapan jika memang barang simpel saja sudah membuat Anda nyaman.

Setelah Anda sudah tahu barang apa saja yang perlu maka tentukan berapa uang yang harus dikeluarkan. Pastikan saja Anda membeli barang yang memiliki kualitas bagus dibandingkan hanya barang mahal tapi kualitas belum terbukti bagusnya.

Triknya, sebelum Anda ingin mendekorasi ada baiknya untuk bisa melakukan segalanya sendiri seperti memaku, memotong atau segala macamnya. Mengapa? Karena tentu untuk memangkas budget agar tidak perlu membayar tukang untuk mengerjakannya, kan?

Rapihkan Hal-Hal Yang Tidak Perlu

Jika Anda menggunakan keranjang khusus untuk menempatkan handuk dan tisue tidak perlu menggunakan rak mahal untuk menepatkannya. Cari tempat yang vertikal di atas toilet Anda untuk menempatkan segala hal.

Bagaimana jika Anda memiliki kedua anak yang satu perempuan dan satunya laki-laki menggunakan kamar mandi yang sama untuk menata perlengkapan mereka? Ada caranya, gunakan kabinet atau rak tertutup dibandingkan rak terbuka. Mengapa?

Pertama, untuk mencegah barang-barang mereka jatuh ke toilet dan kedua adalah memberikan space untuk mereka menempatkan perlengkapan pribadinya di tempat masing-masing. Memberikan space untuk perlengkapan dapat membantu Anda menata kamar mandi lebih rapih.

Lupakan Desain Lama

Sesuaikan hal-hal yang dapat meningkatkan desain kamar mandi Anda dari old menjadi baru. Contohnya seperti tirai mandi yang dulunya memang sering digunakan.

Bagi Anda yang memang tidak terlalu sering menggunakan tirai untuk ditempatkan pada kamar mandi ada baiknya untuk tidak menggunakannya saja, daripada dibiarkan namun tidak terpakai. Hal ini tentu dapat membantu ruang kamar mandi Anda menjadi lebih luas, bukan?

Jadi demikian merupakan tips dan trik yang bisa Anda contoh untuk mendekorasi kamar mandi menjadi terlihat lebih luas dengan harga terjangkau dari distributor handuk Bintanghanduk. Semoga bermanfaat.

Comments